Cara memilih bakalan anis

Umumnya penggemar anis lebih suka membeli bakalan anakan (piyik) yang masih di suap. mengapa? Alasannya, bakalan semacam ini lebih mudah dijinakkan, dirawat dan dilatih. Mencari anis bakalan anakan di pasar burung cukup sulit, sebab bakalan seperti ini biasanya berasal dari perburuan di alam. Kalaupun ada harga per ekornya amat mahal. 

Keberhasilan pemeliharaan anis pada tahap berikutnya sangat ditentukan oleh mutu bakalan. Dari anis bakalan bermental juara serta piawai bersuara merdu ini kelak diharapkan tercipta burung juara yang merupakan dambaan setiap hobiis burung. Pada dasarnya kualitas bakalan ditentukan beberapa faktor berikut :
  1. Memiliki kecerdasan (intelegensi) sehingga mampu menagkap suara burung pemandu dan produktif dalam menciptakan nada suara yang merdu.
  2. Raut muka kelihatan masih muda
  3. Kaki bersisik halus dan berwarna hitam bersih mengkilat
  4. Bentuk tubuh agak bulat dan besar
  5. Gaya bertengger dan berkicau tegak mirip induk burung pinguin
  6. Agresif dan tampak lincah
  7. Tidak cacat
  8. Berbulu indah serta mengkilat
  9. Kuku kaki pendek
  10. Paruh tipis dan panjang
  11. Sudah belajar berkicau (ngriwik)